Wisata Alam Pengolahan Ikan/ Mina Dusun Pondok Buak

Batu Kumbung, Kabupaten Lombok Barat

Wisata Alam Pengolahan Ikan/ Mina Dusun Pondok Buak

Harga Mulai: 0

Selain memelihara ikan, masyarakat ''Kampung Mina'' mengolah ikan menjadi berbagai macam produk kuliner seperti abon, kerupuk, bakso, sate pusut dengan olahan kelapa, sate ikan serta gulai. Atraksi yang bisa dilakukan oleh wisatawan yang datang ke kampung ini yaitu belajar bagaimana cara budidaya ikan mulai dari pengembangbiakan hingga mengolah ikan menjadi beberapa produk yang dapat dijual. Di Dusun pondok buak wisatawan bisa mencicipi aneka kuliner khas Batu Kumbung yang terbuat dari olahan ikan. Disediakan juga paket Cooking class bagi wisatawan untuk pengolahan ikan air tawar. Atraksi lainnya yaitu eduwisata tentang pengolahan sampah organik berbasis masyarakat untuk pembuatan magot. Magot dari olahan sampah organik ini menjadi pakan ikan dan unggas. Kegiatan pengolahan sampah berbasis masyarakat ini merupakan program dari alumni Grant Scheme Australia Awards Indonesia tahun 2021. 



Fasilitas

Kamar Mandi Umum

Persewaan Alat

Selfie Area

Tempat makan